“iklan”
iklan

Hadiri Pertemuan PKPJ Yuwana di Pure, Ini yang Dikatakan Plt Bupati Muna

KIATNEWS : MUNA –Plt Bupati Muna Drs. H. Bachrun, M.Si bersama Dewan Kehormatan komunitas Jawa – Muna, La Ode Asrafil, SH.,MH menghadiri undangan pertemuan bulanan Persatuan Keluarga Paguyuban Jawa (PKPJ) Yuwana di Pure Kelurahan Labunia, Kecamatan Wakorumba Selatan, Kabupaten Muna, Sulawesi Tenggara (Sultra). Selasa 27 Agustus 2024.

Plt Bupati Muna Bachrun Labuta mengatakan, akan terus fokus pada pembangunan memajukan Muna dari hulu ke hilir. Dimana program prioritas pembangunan Muna harus diarahkan pada sektor pertanian, peternakan dan perikanan hingga industrialisasi yang saling terhubung menghidupkan perekonomian masyarakat Muna.

“Misal, pertanian jagung akan diarahkan untuk pengembangan industri pakan peternakan dan perikanan sehingga hidup lagi industri peternakan dan perikanan yang bisa menggerakkan lapangan pekerjaan dan menghasilkan ekonomi buat masyarakat,”jelasnya.

Bacaan Lainnya

Kata Bachrun, tugas pemerintah yaitu mencarikan dan menciptakan pekerjaan buat masyarakat sehingga bisa hidup layak dan mencapai kesejahteraan di Muna yang kita cintai bersama ini.

“Inilah PR kita mensejahterkan masyarakat. Semoga bisa terpenuhi,”ucapnya.

Sementara itu, Ketua Dewan Kehormatan Persatuan Keluarga Paguyuban Jawa – Muna, La Ode Asrafil Ndoasa mengaku akan memperhatikan pembangunan daerah transmigrasi masyarakat Jawa di Muna bila terpilih dalam perhelatan Pilkada 2024 ini.

“Insya Allah, jika terpilih berpasangan dengan Bachrun akan lebih memperhatikan jalan transmigrasi dan kepastian alas hak tanahnya. Bila perlu pengurusan sertifikatnya kita gratiskan,”ucap Asrafil yang saat ini masih menjabat sebagai Kepala BPN Kediri Jawa Timur.

Ditempat yang sama, Ketua Persatuan Keluarga Paguyuban Jawa Muna H. Arkan mengatakan, sejak berdirinya organisasi Jawa Muna tahun 1997 sampai kini, masyarakat Jawa yang tinggal di Kabupaten Muna bisa mencari hidup dengan damai.

“Kami siap bersama Bachrun sebagai pemimpin dan siap melanjutkan pembangunan di Kabupaten Muna. Kita memegang teguh semboyang, dimana langit dijunjung disitu kita akan berpijak,”ungkapnya.

Ketua Pembina Persatuan Keluarga Paguyuban Jawa Muna Yuwanan Kabupaten Muna, Imam Syafei mengatakan, diacara rutin bulanan ini, kiranya Pemda Muna terus memperhatikan masyarakat transmigrasi komunitas jawa baik akses jalan maupun kejelasan alas hak sertifikat tanah.

“Akases jalan dilokasi transmigrasi wandiri sudah diperhatikan sepanjang 4 km, namun lokasi SP2 masih tersisa 2 km. Kami berharap bisa diteruskan pembangunannya,”pungkas Imam.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *