Anggota DPRD Muna Bakal Perjuangkan Ratusan GAI Untuk Dapatkan Tunjangan Sertifikasi

Ketua Komisi III DPRD Muna, Awal jaya Bolombo/Foto : Istimewa

KIATNEWS : MUNA – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), Awal Jaya Bolombo (AJB) bakal memperjuangkan ratusan guru agama islam (GAI) jenjang Sekolah dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) yang belum mendapatkan tunjangan sertifikasi.

Menurut Ketua Komisi III, DPRD Muna itu, jumlah guru agama yang belum mendapatkan tunjangan sertifikasi begitu banyak, bahkan menyentuh angka ratusan orang. Untuk di Kabupaten Muna sendiri kata pria yang kerap di sapa AJB itu, jumlah GAI sebanyak 449 orang.

“Jadi GAI dibawah naungan Pemkab Muna sebanyak 449 orang, yang sudah sertifikasi sebanyak 11 orang sementara yang sudah mengikuti privat tes sebanyak 137 orang, nah sisanya ini sama sekali belum mengikuti privat tes tersebut,”Ujar AJB kepada awak media beberapa waktu yang lalu.

Bacaan Lainnya

Kata alumni Jogja itu, ratusan GAI yang belum mengikuti pelatihan tersebut disebabkan biaya yang harus dikeluarkan ketika mengikuti tes privat dan pelatihan yang diselenggarakan oleh Kementrian Agama (Kemenag) karena harus merogok uang pribadi masing-masing.

“Ini harus ada perhatian khusus dari Pemda Muna agar ratusan GAI bisa mendapatkan tunjangan sertifikasi. Agar  mereka bisa mengikuti tes private dan pelatihan maka kami akan menyuarakan dalam pembahasan anggaran tahun 2023. Setidaknya Pemda harus mengolakasikan anggaran setiap tahunnya untuk mereka,”jelasnya.

Jika itu bisa terpenuhi lanjut AJB, maka ratusan GAI nantinya bisa mengikuti tes private dan pelatihan secara bertahap.

“Kalau untuk sekaligus semua nda mungkin, kita lakukan bertahap paling 20 sampai 30 orang pertahunnya,”tandasnya.***(Py).

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *