Keluarga Alumni IPMIST Jogjakarta Korwil Muna Gelar Bukber di Hotel Ness In

Keluarga Alumni Ikatan Pelajar Mahasiswa Sulawesi Tenggara (IPMIST) Jogjakarta Korwil Muna menggelar Buka Puasa bersama (Bukber) di Hotel Ness In/Foto : Imran/KIATNEWS

KIATNEWS, MUNA -Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1444 H, Keluarga Alumni Ikatan Pelajar Mahasiswa Sulawesi Tenggara (IPMIST) Jogjakarta Korwil Muna menggelar Buka Puasa bersama (Bukber) yang dirangkaikan dengan kordinasi reuni akbar IPMIST Jogjakarta di kota Kendari.

Gelaran bukber bertempat di Aula Hotel Ness In, Minggu (16/4/2023), pukul 16.00 wita sampai selesai. Kegiatan itu dihadiri tokoh masyarakat dan Agama, bahkan politisi dari berbagai partai politik, yang notabane nya adalah alumni IPMIST.

Ahmad Basri Owner Ness In Hotel, dalam sambutannya mengatakan suatu kehormatan dan kebanggaan baginya, kegiatan keluarga Alumni IPMIST Jogjakarta dapat diselenggarakan di Hotel Ness In dimana ia menganggap bahwa keluarga alumni IPMIST Jogjakarta terkhusus di korwil Muna merupakan ikatan persaudaraan.

Bacaan Lainnya

Kenang Ahmad Basri, ketika di Jogja sewaktu masih menjadi mahasiswa banyak suka dan duka yang dialami ketika menimba ilmu. Tak ada kesan yang tak terlupakan, dengan bertemu kembali di keluarga alumni seakan membangkitkann semangat akademis sewaktu berada di kota gudeg.

“Pertemuan ini merupakan moment berharga, banyak suka duka kembali dikenang,”ujarnya.

Tak luput dalam kegiatan tersebut diawali dengan Taufziah oleh bapak Drs. Jamri Sakuna, M.Pd.

Tak Pelak dalam nuansa bukber kawan lama dalam seperjuangan di Kota Jogja seakan kembali terngiang diingatan, cerita lucu tentang kawan lama sewaktu masih menjadi anak kost dan warga asrma Sulawesi Tenggara sudah bukan menjadi rahasia lagi semua terbongkar dengan canda dan tawa.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *